"Itu (ASEAN Cup 2024) adalah kompetisi kelompok usia," kata Des Buckingham dilansir BolaSport.com dari BBC.com.
"Kompetisi terpanjang yang saya baru dengar."
"Tetapi dia (Marselino) tidak akan gabung kita (Oxford) hingga setidaknya akhir Desember," tambahnya.
Dilepasnya Marselino Ferdinan ke ASEAN Cup 2024 oleh Oxford United tidak bisa dilepaskan dari peran Ketum PSSI, Erick Thohir.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bek Timnas U-20 Indonesia Bikin Assist, PSM Makassar Tahan Bali United
"Kalo Marselino semalem Ketum sudah memberitahu saya dan sudah berbicara dengan Oxford kemungkinan akan melepas," kata Sumardji dalam rilis yang diterima BolaSport.com pada Jumat (29/11/2024).
"Walaupun banyak pemain di Oxford yang cedera."
"Karena sudah lobi-lobinya pak Ketum, Lino pasti akan datang," tambahnya.
Marselino sendiri yakin timnas Indonesia bisa menjuarai ASEAN Cup 2024.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BBC.com |
Komentar