Saat ini AC Milan tengah berunding dengan Chelsea perihal transfer Chukwuemeka.
Milan sendiri bukan satu-satunya klub yang tertarik pada Chukwuemeka.
Celtic Glasgow juga sangat tertarik dengan eks pemain Aston Villa tersebut.
Carney Chukwuemeka has reportedly given his green light to join Milan in the January transfer window and the Rossoneri are pushing to sign the player on loan with an option to buy from Chelsea. pic.twitter.com/TGG0oy6RC1
— Football Italia (@footballitalia) December 8, 2024
Baca Juga: Kesaktian Tijjani Reijnders Berlanjut, Kali Ini Cetak Gol Roket yang Bikin Kiper Cuma Bisa Melongo
Namun, Milan unggul lantaran Moncada menjalin kontak secara intens dengan perwakilan dari Chukwuemeka.
Dalam beberapa kesempatan belakangan , AC Milan dan Chelsea memang terlihat jalinan mesra terutama soal kepindahan pemain.
I Rossoneri ibarat cabang Chelsea di Italia mengingat keberadaan eks pemain The Blues di skuad saat ini.
Sebut saja Loftus-Cheek, Christian Pulisic, Fikayo Tomori yang notabene diboyong dari Chelsea.
Jangan lupakan pula Alvaro Morata dan Tammy Abraham yang dulunya juga sempat berseragam London Biru sebelum bergabung dengan Milan.
Menarik dinantikan gebrakan yang diambil AC Milan terkait transfer Carney Chukwuemeka.
Chukwuemeka sendiri berada di ambang pintu keluar Stamford Bridge karena di musim 2024-2025 ia baru turun sebanyak 4 kali.
Itu pun hanya di kompetisi sekunder yang dimainkan oleh Chelsea, yakini UEFA Conference League (3 laga) dan Piala Liga Inggris (1).
Keunggulan yang dimiliki oleh Chukwuemeka adalah dirinya juga bisa dipasang sebagai gelandang serang.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, calciomercato.it |
Komentar