"Tidak, dia memanggil saya, bro! Jika seseorang memanggil saya ke dalam kandang, saya akan masuk ke sana, bukan?"
"Saya rasa (pihak keamanan) tidak mendengarnya, mereka tidak menyadari apa yang sedang terjadi."
"Mereka mengira saya akan menyerangnya, saya hanya berkata, 'bro, tenanglah'."
Di luar itu, Muhammad yang seharusnya direncanakan melawan Rakhmonov pada UFC 310 mengungkapkan prediksinya.
Muhammad mundur dari pertarungan akibat infeksi pada jari kakinya.
"Sebelum laga ini berlangsung, saya mengira saya akan mendominasi dirinya (Rakhmonov)," kata Muhammad dengan percaya diri
"Maka kini saya mendapatkan 25 menit tambahan untuk menghancurkannya lebih jauh dan saya sampai pada kesimpulan yang sama. Saya akan mendominasi dirinya."
"Saya lebih baik dari keduanya (Rakhmonov dan Garry)."
"Saya lebih baik dari semua orang dalam divisi ini dan saat Anda melihat saya di dalam arena, Anda akan menyadarinya."
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar