Phoutthasay Khocahlern juga jadi sosok yang paling diwaspadai.
Pemain 28 tahun tersebut sosok senior di skuad Laos.
Phoutthasay Khocahlern sudah mengantongi 43 caps bersama Laos sejak debut pada 2013.
Dirinya juga bisa menguasai banyak posisi di lini tengah.
Pemain yang tampil di Thap Luang United di Liga Thailand tersebut punya kemampuan individu yang oke.
Selain itu, kecepatannya dalam membaca permainan juga patut diapresiasi.
3. Kydavone Souvanny
Kydavone Souvanny berposisi asli sebagai penyerang sayap Laos.
Pemain 24 tahun tersebut saat ini memperkuat tim elit negerinya yaitu, Young Elephants.
Pemain 170 cm tersebut memang baru mengantongi 10 caps dan 1 gol bersama Laos.
Namun, catatannya di liga domestik musim ini patut diwaspadai skuad Timnas Indonesia.
Pada Lao League 1 musim 2024/2025, Kydavone sukses mencatat dua gol dan tiga assist untuk Young Elephants.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar