Kemudian Timnas Indonesia bertanding menjamu Laos di Stadion Manahan, Solo, (12/12/2024), dan laga ketiga Grup B skuad Garuda tandang ke markas Vietnam pada (15/12/2024).
Situasi ini membuat Shin Tae-yong mengeluhkan padatnya jadwal dan waktu istirahat dan perjalanan jadi tak banyak.
Namun, Ketua Umum PSSI Erick Thohir pun memberikan respons soal pernyataan Shin Tae-yong soal kelelahan itu.
Erick Thohir mengatakan bahwa sebenarnya jadwal padat ini dirasakan oleh semua tim yang juga tampil di ASEAN Cup 2024 ini.
Untuk itu, orang nomor satu di PSSI itu meminta Shin Tae-yong tak usah mengomentari masalah ini.
Baca Juga: Ketum PSSI Minta Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia ke Semifinal ASEAN Cup 2024
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut meminta agar Shin Tae-yong tetap fokus pada ajang dua tahunan ini
Erick Thohir menekankan bahwa untuk tetap fokus dengan tujuan yang telah ditetapkan juga menjadi salah satu langkah terbaik.
Pernyataan Erick Thohir ini pun langsung menjadi sorotan di media Korea Selatan.
Media Korea Selatan, Best Eleven, menyoroti situasi yang terjadi di Indonesia, khususnya soal Shin Tae-yong.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | besteleven.com |
Komentar