Bahkan lima pemain bisa berada di kotak penalti, sehingga Laos kesulitan keluar dari tekanan dan tak kunjung bisa memberi ancaman ke gawang Myanmar hingga memasuki menit ke-75.
Laos yang mencoba melakukan serangan cepat akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-77.
Laos sukses menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Kydavone Souvanny setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Myanmar.
Kemelut terjadi saat dua pemain Myanmar mencoba menghadang pemain Laos, tetapi bola yang ditendang sempat ditangkap oleh Zin Nyi Nyi Aung, tetapi si kulit bundar gagal ditangkap dengan sempurna, sehingga Kydavone Souvanny yang tanpa pengawalan langsung menendang ke gawang.
Setelah menyamakan kedudukan, Laos lagi-lagi tampil bagus dengan melakukan serangan melalui Damoth dari sisi kiri dan ia yang melihat Chony Waenpaseuth berlari di sisi kanan pun memberikan umpan matang.
Untuk itu. Chony Waenpaseuth langsung menendang bola ke arah gawang dan kiper Myanmar tak mampu menghalaunya, sehingga bola masuk dan skor berubah 2-1.
Memasuki menit ke-86, Myanmar mencoba menyamakan kedudukan, dan peluang demi peluang tercipta.
Akhirnya Myanmar sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-87 melalui Win Naing Tun yang menyundul bola ke gawang langsung, sehingga kiper Laos tak mampu menghalaunya.
Pada injury time Myanmar tampil cukup bagus dan akhirnya mereka kembali mencetak gol melalui Win Naing Tun pada menit ke-90+3.
Dengan begitu, Myanmar sukses meraih kemenangan.
Myanmar Vs Laos 3-2 (Lwin Moe Aung 32', Win Naing Tun 87' dan 90+3/ Kydavone Souvanny 77', Chony Waenpaseuth 81')
Myanmar (4-2-3-1): 23-Zin Nyi Nyi Aung; 5-Nanda Kyaw, 17-Thiha Htet Aung, 3-Thet Hein Soe (19-Okkar Naingm 24'), 2-Hein Phyo Win; 22-Win Thein Zaw, 4-Soe Moe Kyaw; 11-Maung Maung Lwin, 7-Lwin Moe Aung, 10-Thiha Zaw (21-Yint Aung Ye 59'); 16-Kaung Mann Aung (9-Win Naing Tun 24')
Cadangan: 8- Myat Kaung Khant, 9-Win Naing Tun, 12-Khaing Ye Win, 13-Aung Naing Win, 15-Lin Htet Ye, 18-Pyae Phyo Thu, 19-Okkar Naingm 20-Rein Soe Thu, 21-Yint Aung Ye, 24-Lat Wai Phone, 24-Aung Wunna Soe, 26-Yan Kyaw Htwe
Pelatih: Myo Hlaing Win
Laos (5-4-1): 18-Xaysavath Souvanhnasok: 11-Soukphachan Lueanthala, 20-Sengdaovy Hanthavong, 5-Phetdavanh Somsanid, 4-Anantaza Siphongphan, 13-Xayasith Singsavang (26-Phonsack Seesavath 60'); 23-Peter Phanthavong, 16-Damoth Thongkhamsavath, 6-Chanthavixay Khounthoumphone, 19-Phousomboun Panyavong (9-Kydavone Souvanny 39'); 7-Anousone Xaypanya (14-Chony Waenpaseuth 61')
Cadangan: 2-Somsavath Sophabmixay, 8-Phoutthasay Khochalern, 9-Kydavone Souvanny, 12-Keo Oudone Souvannasangso, 14-Chony Waenpaseuth, 15-Phoutdavy Phommasane, 21-Phoutthalak Thongsanith, 22-Souphan Khambaion, 24-Sisavath Dalavong, 25-Sonevilay Phetviengsy, 26-Phonsack Seesavath.
Pelatih: Ha Hyeok-jun
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar