Klub asal Catalunya itu dianggap sudah 'habis bensin' setelah mengalami penurunan performa dalam beberapa pertandingan terakhir.
Mereka hanya memetik satu kemenangan dalam enam pertandingan terkini di lintas kompetisi.
Raphinha dkk bahkan gagal memenangi dua laga terakhirnya saat ditahan imbang Real betis 2-2 dan dipecundangi Leganes 0-1.
Sebaliknya, Atletico sedang berada dalam performa on-fire.
Armada Diego Simeone berhasil menyapu bersih 11 laga terakhir di seluruh ajang dengan kemenangan.
Perbedaan performa kedua tim yang mencolok menjadi dasar penilaian Hansi Flick mengapa dirinya yakin Barcelona akan menderita saat bentrok dengan Atletico.
Meski begitu, Flick menolak untuk mengibarkan bendera putih dan siap tampil habis-habisan untuk mengalahkan Atletico.
"Saat ini Atletico Madrid adalah tim terbaik, Anda harus mengakui itu," ucap Flick seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Mereka meraih 11 kemenangan berturut-turut di semua kompetisi."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | epsnfc.com |
Komentar