Tidak hanya itu, Mbappe juga berambisi untuk meraih trofi bersama Los Blancos pada akhir musim ini.
“Tidak seorang pun di Real Madrid akan menyesali perekrutan saya," ucap Mbappe, seperti dikutip dari Marca.
“Saya ingin memenangkan gelar pada tahun 2025, itulah misinya," lanjutnya.
Baca Juga: Makin Konsisten, Mbappe Ungkap 1 Momen Titik Balik di Real Madrid
Sejauh ini, Mbappe telah bermain sebanyak 23 kali untuk Real Madrid di berbagai kompetisi.
Dari 23 laga tersebut, Mbappe sudah mencetak 13 gol dan 3 assist.
Mbappe kemungkinan akan kembali menjadi andalan di lini depan Real Madrid saat melawan Valencia pada lanjutan Liga Spanyol 2024-2025 di Stadion Mestalla pada Jumat (3/1/2025) waktu setempat atau Sabtu pukul 03.00 WIB.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar