Sementara itu gol-gol lain armada milik Arne Slot dibukukan oleh Luis Diaz (30') dan Trent Alexander-Arnold (54').
Bagi Mo Salah, dengan dua assist dan satu gol tadi, dirinya berhasil mengukir sejumlah rekor baru di Liga Inggris.
Ia menjadi pemain yang paling banyak terlibat dalam gol dan assist dalam satu musim kompetisi di Liga Inggris.
Mo Salah memperpanjang keterlibatannya bersama Liverpool dalam delapan pertandingan berbeda di Liga Inggris musim ini.
Namanya menjadi yang teratas mengungguli Bruno Fernandes, Harry Kane, Robin van Persie, Thierry Henry hingga Alan Shearer yang hanya bisa menyentuh 7 laga dalam semusim.
Ia juga telah terlibat dalam 30 gol tim hanya dalam 18 laga kompetisi elite Negeri Charles III musim ini dengan kontribusi 17 gol dan 13 assist.
Dengan jumlah penampilan tadi, itu menjadi yang paling sedikit bagi pemain mana pun untuk mencapai 30 gol dalam satu musim di Liga Inggris.
Lewat satu gol ke gawang West Ham pula, Mo Salah telah mencetak 20 gol atau lebih di semua ajang kompetitif dalam delapan musimnya bersama The Reds.
Di antara para pemain lain sejak era Liga Inggris bernama Premier League, hanya Alan Shearer dan Harry Kane yang memiliki jumlah gol lebih banyak dari pemain berjulukan Raja Mesir itu.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sky Sports, Premierleague.com |
Komentar