Man City kini mendapat motivasi berlebih untuk mempertahankan diri di jalur kemenangan.
Rencana Pep Guardiola berjalan dengan baik sejak menit-menit awal pada laga melawan West Ham United.
The Citizens tidak menyerah saat tembakan Savinho pada menit ke-10 masih bisa dihalau oleh Jean-Clair Todibo.
Kevin De Bruyne mengirimkan umpan ke arah Savinho yang membawa bola merangsek ke dalam kotak penalti lawan dari sisi kiri lapangan.
Umpan lambungnya dari sisi kiri masih berhasil dihalau Todibo lewat sundulan.
Usaha Todibo menghalau bola masih kurang sempurna karena Man City mampu untuk kembali menguasai permainan.
Savinho kembali menguasai bola dan melepaskan tembakan mendatar dari sisi kiri lapangan.
Bola tendangan Savinho sempat mengenai Vladimir Coufal yang berubah arah dan menghasilkan gol bunuh diri.
Keberuntungan awal ini dimanfaatkan Man City dengan baik sepanjang laga.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar