Pelatih Bandung bjb, Samsul Jais, berusaha untuk tetap mengangkat moral anak-anak asuhnya.
"Performa anak-anak sudah baik. Bahkan kami meski tertinggal poin cukup jauh, tapi bisa mengejar," ujar Samsul dalam keterangan pasca-laga yang dibagikan PBVSI.
"Tapi kedepannya siapa pemain yang lebih siap ya kami mainkan, yang jelas ini tim yang baru gabung, dan chemistry-nya belum terjalin baik."
Musim lalu Bandung bjb juga terjungkal di hadapan Livin Mandiri di Gresik.
Kekalahan tersebut turut menjadi faktor kegagalan tragis Bandung bjb untuk lolos ke final four setelah menjadi juara secara back-to-back.
Livin bukan tim yang sama seperti ketika menjadi pendatang baru di Proliga musim lalu.
Jika musim lalu cuma bisa menang sekali, Livin kini telah menang tiga kali berkat hasil sempurna di tiga pertandingan pertama.
Livin Mandiri memiliki kedalaman skuad yang cukup baik pada musim ini.
Salah satu rekrutan terbesar Livin adalah Wilda Siti Nurfadhilah, ratu Proliga dengan rekor tujuh gelar juara sepanjang karier.
Sosok middle blocker sekaligus kapten timnas itu menambah motivasi pemain muda. Pemain lokal seperti Tiara Sanger, Aulia Suci Nurfadila, dan Shintia Alliva juga membawa dampak.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Proliga.co.id |
Komentar