BOLASPORT.COM - Persib Bandung saat ini memimpin klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan torehan 46 poin. Catatan ini membuat mereka unggul tujuh poin dari pesaing terdekatnya.
Persib sukses mengantongi dua kemenangan beruntun di dua laga pamungkas.
Tim kebanggaan Kota Bandung tersebut berhasil menaklukkan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0 pada pekan ke-21.
Sementara di pekan sebelumnya, Ciro Alves dan kawan-kawan menggulung Arema FC dengan skor 3-1.
Rentetan hasil positif tersebut tidak boleh membuat Persib Bandung lengah.
Pemain kunci di lini tengah Persib Bandung, Tyronne Del Pino meminta skuad Maung Bandung tetap waspada.
Para penggawa diminta untuk memiliki mentalitas untuk selalu menang di setiap pertandingan.
"Kami harus memiliki mentalitas untuk menang pada setiap pertandingan," ujar Tyronne Del Pino dikutip dari Tribunjabar.id.
Baca Juga: Pemain Persik Beryukur Dipinjamkan ke Persib karena Berpeluang Juara
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunJabar |