Pemain kelahiran Las Palmas itu sering jadi penyelamat Persib Bandung saat butuh gol di saat-saat kritis.
Penampilan impresifnya mendapatkan pujian setinggi langit dari Bobotoh, termasuk saat mempertontonkan kelihaiannya dalam menggiring bola melewati lawan.
"Ya, saya mendengar sorakan Bobotoh ketika saya melakukan (gerakan) itu," ujar Tyronne.
"Saya sangat senang dan ini adalah gaya bermain saya."
"Saya mencoba menahan bola, dalam situasi itu mencoba untuk tidak kehilangan bola dan saat itu ada sekitar 4-5 peamin mengelilingi," ujarnya.
Mantan gelandang CD Tenerife tersebut mengaku sulit untuk menggambarkan bagaimana caranya bisa selalu menyelamatkan Persib Bandung dari momen genting saat jumpa PSM Makassar.
"Sejujurnya, saya tidak tahu bagaimana bisa keluar dari situasi tersebut," ujar gelandang 34 tahun tersebut.
"Tapi, saya sangat senang karena bisa mendapat tiga poin dan menjaga posisi di puncak."
"Jadi, saya sangat senang," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunJabar |