Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia Dapat Banyak Pelajaran dari Tiga Laga Uji Coba Sidoarjo, Siap Tempur di Piala Asia U-20 2025

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 5 Februari 2025 | 20:45 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kanan) dan asistennya bernama Kurniawan Dwi Yulianto (kiri) sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (5/2/2025).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kanan) dan asistennya bernama Kurniawan Dwi Yulianto (kiri) sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (5/2/2025).

Berkat tiga laga uji coba, Indra Sjafri mengantongi data untuk menentukan skuad akhir di ajang Piala Asia U-20 2025.

"Saya bisa menyimpulkan kualitas para pemain yang 28 kemarin," ujar Indra Sjafri.

"Hampir semua pemain kita berikan kesempatan, kecuali Fitra ya."

"Yang selainnya kita dapat dan sangat berharga sekali turnamen itu."

"Dan akhirnya kita mendapatkan 23 pemain," ujarnya.

Indra Sjafri mengaku bahwa Suriah adalah tim yang paling mendekati kualitas lawan Timnas U-20 Indonesia di fase grup Piala Asia U-20 2025.

Suriah sebagai informasi adalah tim yang berhasil menahan imbang Uzbekistan dengan skor 0-0 pada laga uji coba.

Hasil tersebut membuat Suriah jadi salah satu kekuatan yang pantang diremehkan di turnamen ini.

Baca Juga: Calon Lawan Timnas U-20 Indonesia Gilas Tuan Rumah China di Laga Uji Coba Jelang Piala Asia U-20 2025

"Saya lebih tertarik melihat Syria ya," ujar pelatih 62 tahun tersebut.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X