Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Kalahkan Anak Didik Eks Pelatih Gregoria, Komang Pastikan Indonesia Juara Grup

By Ardhianto Wahyu - Kamis, 13 Februari 2025 | 10:26 WIB
Tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi, berhasil menggandakan keunggulan Indonesia atas Malaysia pada laga fase grup Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 di Qingdao, China, 13 Februari 2025.
BADMINTON INDONESIA
Tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi, berhasil menggandakan keunggulan Indonesia atas Malaysia pada laga fase grup Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 di Qingdao, China, 13 Februari 2025.

BOLASPORT.COM - Kemenangan Komang Ayu Cahya Dewi di partai tunggal putri Indonesia vs Malaysia memastikan status Merah Putih sebagai juara Grup B Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025.

Komang Ayu Cahya Dewi membawa Indonesia unggul 2-0 atas Malaysia dalam laga yang digelar di Qingdao Conson Sports Centre, Qingdao, China, Kamis (13/2/2025).

Poin dipersembahkan Komang Ayu setelah mengalahkan Karupathevan Letshanaa dengan skor yang cukup meyakinkan.

Letshanaa sebenarnya sempat mengancam takkala berbalik unggul hingga 5-8 pada awal gim pertama lalu 9-11 saat interval.

Akan tetapi, Komang dapat bangkit dalam waktu singkat.

Setelah jeda, anggota skuad perak Indonesia di Uber Cup 2024 itu membuat Letshanaa buntu karena kehilangan 9 poin beruntun.

Membalikkan keadaan dari 9-11 menjadi 18-11, Komang pun mengunci gim pertama dengan skor cukup telak 21-12.

Komang memang lebih diunggulkan daripada Letshanaa di atas kertas.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Amukan Dejan/Fadia Bikin Duo Malaysia Ranking 4 Dunia Tumbang

Berperingkat 40 dunia, pemain asal Buleleng tersebut lebih diunggulkan daripada Letshanaa yang terpaut 13 anak tangga di bawahnya.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X