Kedua yakni memilih makan yang banyak nutrisi ketika sahur.
"Tidak mudah bertanding di bulan puasa. Siang berpuasa, setelah buka, kita juga tidak bisa makan terlalu banyak, perut bisa sakit," kata Beckham, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
"Tapi yang terpenting, makan harus seimbang."
"Saat sahur harus banyak makanan bergizi, dan nutrisi yang baik untuk tubuh karena itu bisa membantu kita saat bertanding malam harinya," ujarnya.

Ketiga, Beckham Putra memilh untuk menjalani latihan di malam hari.
Beckham Putra menegaskan tak kesulitan dalam menjalani langkah-langkah tersebut karena sudah terbiasa.
"Latihan juga malam jadi sangat ada waktu, ya dimanfaatkan dengan olahraga juga."
"Sebelumnya juga sudah dilakukan di bulan Ramadan tahun kemarin, hasilnya bagus, dan Beckham ingin ulangi itu dan juara di tahun ini," tuturnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |