"Sabtu tanggal 22 Maret pukul 11.45, armada atahan Eusebio Di Francesco bakal melakoni laga persahabatan resmi kontra FC Koper, tim yang bermain di Liga Slovenia."
"Kedua pertandingan akan dimainkan secara tertutup di Venezia Sports Center," lanjit pengumuman klub.
Jay Idzes tak terlibat dalam dua partai melawan Rocca Priora dan Koper.
Pasalnya, dia mendapat panggilan dari timnas Indonesia untuk lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Indonesia siap menantang tuan rumah Australia pada 20 Maret nanti.
Lima hari kemudian, Idzes dkk bakal menjamu Bahrain di Jakarta.
Indonesia masih menjaga asa buat lolos ke pesta sepak bola dunia.
Armada besutan Patrick Kluivert menduduki peringkat ketiga Grup C usai mengumpulkan enam poin dari enam pertandingan.
Perolehan angka Indonesia sama dengan Arab Saudi, Bahrain, dan Cina.
Adapun dua tim peringkat teratas adalah Jepang (10 poin) serta Australia (tujuh).
Sekadar informasi, hanya penghuni posisi pertama dan kedua yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia tahun depan.
Sementara itu, peringkat ketiga dan keempat harus melanjutkan perjuangan ke putaran keempat.
Dengan empat pertandingan tersisa, Indonesia membutuhkan servis Idzes guna melenggang menuju hajatan bal-balan sejagat.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |