BOLASPORT.COM - Pelatih Como, Cesc Fabregas, merasa kecewa pada penampilan semua pemain kecuali 1 orang saat tim asuhannya ditahan Empoli dalam lanjutan Liga Italia.
Como hanya bermain imbang 1-1 melawan Empoli pada pekan ke-30 Serie A, Sabtu (29/3/2025) di Stadion Giuseppe Sinigaglia.
Tampil tanpa Nico Paz yang menjalani skorsing, I Lariani mengalami banyak kesulitan.
Mereka baru membuka skor setelah 1 jam lewat gol Anastasios Douvikas di menit ke-61.
Namun, Empoli berhasil menyamakan skor pada menit ke-75 lewat Christian Kouame.
Empoli adalah tim yang saat ini menghuni zona degradasi klasemen Serie A.
Klub berjulukan Azzurri Empolesi itu berada di peringkat 18.
Como sendiri akhir-akhir ini sedang naik daun dengan banyak meraih hasil bagus.
Di antaranya mereka berhasil menang 2-1 atas salah satu kandidat juara Liga Italia musim ini, Napoli.
Saking bagusnya Como, klub yang kini berada di peringkat 13 klasemen Liga Italia itu disebut-sebut akan bisa bersaing memperebutkan tiket ke kompetisi antarklub Eropa pada musim depan.
Alhasil, kegagalan mengalahkan Empoli di kandang sendiri sangat mengecewakan buat klub milik orang Indonesia itu.
Pelatih Cesc Fabregas pun mengakui bahwa tim asuhannya tampil buruk.
Fabregas kebetulan tidak mendampingi tim secara langsung karena menjalani skorsing.
Adalah asistennya, Dani Guindos, yang berada di pinggir lapangan.
"Kami tidak menekan dengan cukup tinggi dan keras padahal tim ini dibuat untuk bermain seperti itu," keluh Fabregas.
"Empoli juga tampil bagus tetapi kami harus siap menghadapi lawan seperti ini."
"Kami harus lebih berhati-hati dalam pertandingan semodel ini."
"Kami harus bisa melakukan pendekatan yang berbeda di setiap pertandingan dan menaikkan level."
Eks gelandang Arsenal dan Barcelona ini mengaku kecewa pada performa pemain-pemainnya.
Namun, ada 1 orang yang selamat dari teguran Fabregas.
"Satu-satunya pemain yang tidak perlu ditegur adalah Assane Diao," lanjut Fabregas.
"Dia adalah satu-satunya pemain yang berusaha melakukan sesuatu."
"Padahal, dia baru kembali ke kami pada hari Kamis."
"Saya pikir kami bisa melakukan pertandingan dengan jauh lebih baik," pungkasnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com |