Terakhir, Axelsen berhasil mengalahkan Alwi Farhan pada babak 16 besar German Open 2025.
Axelsen menjelaskan kondisi dirinya setelah sukses menjalani operasi.
“Operasi ini berjalan sesuai dengan yang kami harapkan, dan ini merupakan tindakan yang minimal," kata Axelsen dilansir dari SportTV2 Denmark.
"Prolaps yang telah menekan saraf telah diangkat, sehingga berjalan dengan sangat baik,” ucap Axelsen.
Axelsen akan sabar menjalani pemulihan cedera sebelum kembali bertanding yang diperkirakan pada bulan Juni mendatang.
"Saya akan menjalani pemulihan satu minggu demi satu minggu."
"Beberapa minggu pertama akan sangat tenang, dan saya hanya perlu pulih sepenuhnya dari operasi."
"Bagaimanapun, ada kerusakan di punggung saya, jadi saya harus santai, kata Axelsen.
Axelsen sepenuhnya akan menjalani pemulihan di rumahnya sekaligus tempat pelatihan di Dubai, Uni Emirat Arab.
"Dari sana saya berada di tangan yang tepat dan saya akan melakukan rehabilitasi di NAS (Kompleks Olahraga di Dubai)."
"Sementara saya tetap berhubungan dengan para dokter dari Budolfi Privathospital di Aalborg, Denmark yang telah terlibat dalam perawatan saya."
"Dan orang yang mengoperasi saya di Jerman. Dan kemudian saya akan tahu lebih banyak dalam beberapa minggu," ujarnya.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2025 - Ketemu Penakluk Viktor Axelsen, Pemain Didikan Hendrawan Bawa Misi Khusus
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | SportTV2.dk |