Kabar kedatangan Leon Goretzka ke Liverpool dikabarkan membuat Emre Can semakin dekat ke Juventus.
Dilansir BolaSport.com dari Tuttosport,gelandang asal Jerman, Leon Goretzka dikabarkan akan segera melakukan pejanjian pre-kontrak untuk bergabung dengan Liverpool.
Goretzka sendiri kontraknya akan habis akhir musim ini bersama Schalke 04 dan belum ada tanda-tanda pemain 22 memperpanjang kontraknya di klub Jerman tersebut.
Hal ini membuat Liverpool bisa melakukan pra-kontrak dengan Goretzka pada Januari.
Kabar kedatangan Goretzka ini membuat gelandang Liverpool yang juga berasal dari Jerman, Emre Can dikabarkan akan segera hijrah ke Juventus.
(Baca Juga : Juventus Selangkah Lagi Dapatkan Emre Can Secara Gratis)
Juventus want Emre Can in January and could pay €5-6m to get him sooner. [Corriere dello Sport] pic.twitter.com/GfrtxAISLz
— Juvefc.com (@juvefcdotcom) 29 December 2017
Emre Can yang kontraknya juga akan habis akhir musim ini dikabarkan bisa saja mencapai kesepakatan dengan Juventus senilai 5 juta Euro pada Januari.
Juventus memperoyeksikan Emre Can sebagai pengganti Sami Khedira yang tidak lagi muda.
Pihak Liverpool sebenarnya sudah menawarkan perpanjangan kontrak kepada Emre Can.
Namun sang pemain menolak dikabarkan karena dalam kontraknya tersebut terdapat klasul penjualan yang nilainya dianggap terlalu tinggi oleh Can.
Selain itu mantan gelandang Bayer Leverkusen ini tidak mendapat jaminan tempat utama di Liverpool setelah musim depan The Reds dipastikan mendapatkan Naby Kieta dari RB Leipzig.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Tuttosport.com |
Komentar