Egy Maulana Vikri akan bergabung dengan timnas U-19 Indonesia setelah dia mendapatkan izin dari klubnya, Lechia Gdansk.
Melalui laman resmi klub, Lechia Gdansk mengumumkan bahwa Egy Maulana Vikri akan bergabung dengan timnas U-19 Indonesia untuk Piala Asia U-19 2018.
"Pada Senin (8/10/2018), Egy bergabung dengan timnas Indonesia yang akan berpartisipasi dalam Piala Asia U-19 2018," tulis situs resmi Lechia yang dikutip BolaSport.com.
Dalam unggahan instastory instagramnya, Egy Maulana Vikri telah berada di Jakarta.
Menjelang Piala Asia U-19 2018, timnas U-19 Indonesia akan melakukan uji coba melawan Arab Saudi sebagai persiapan.
Laga melawan timnas U-19 Arab Saudi akan dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (10/10/2018) yang akan disiarkan langsung di RCTI mulai pukul 15.00 WIB.
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Satu Grup dengan Indonesia, Singapura Dibantu Eks Pemain Timnas Australia)
Egy Maulana Vikri kemungkinan bisa dimainkan.
Sebelum ini, timnas U-19 Indonesia menjalani dua kali laga uji coba yakni melawan timnas U-19 Thailand dan China tanpa Egy Maulana Vikri.
Laga melawan timnas U-19 Thailand September lalu berakhir dengan skor 2-2.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar