Timnas Indonesia senasib dengan timnas Malaysia dalam melakoni laga kedua fase grup Piala AFF 2018.
Timnas Indonesia akhirnya kembali ke jalur kemenangan di fase grup Piala AFF 2018.
Timnas Indonesia sempat dibuat pesimistis setelah menelan kekalahan 0-1 dari timnas Singapura pada laga pertama Grup B Piala AFF 2018 yang berlangsung di Stadion Nasional, Singapura, Jumat (9/11/2018).
Kini, skuat Garuda sukses meraih kemenangan atas timnas Timor Leste pada partai kedua Grup B Piala AFF 2018.
Timnas Indonesia menang 3-1 dalam laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018).
(Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Sebut Laga Super Berat di Piala AFF 2018)
Skuat Garuda sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol dari Rufino Fama pada menit ke-48.
Sebelum akhirnya tiga gol timnas Indonesia mampu diciptakan oleh Alfath Fathier (60'), Stefano Lilipaly (69') dan Alberto Goncalves (82').
Dengan kemenangan ini, timnas Indonesia naik ke peringkat kedua klasemen Piala AFF 2018 pada Grup B dengan koleksi tiga poin dari dua pertandingan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar