Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skandal Spanduk Tidak Manusiawi Superga Kembali Mencuat, Torino Meradang dan Minta Presiden Juventus Minta Maaf

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 25 Oktober 2018 | 19:39 WIB
Gelandang Juventus, Blaise Matuidi (kanan) bersama dengan penyerang Torino, Andrea Belotti, dalam laga kedua tim pada Minggu (24/9/2017) dini hari WIB. ( FILIPPO MONTEFORTE/AFP )

(Baca Juga: Inter Kalahkan AC Milan, Massimo Moratti Teringat Skuat Treble Winner)


Presiden Juventus, Andrea Agnelli, tengah berbicara dengan Wakil Presiden Pavel Nedved di pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Borussia Dortmund di Signal Iduna Park pada 18 Maret 2015.(TOBIAS SCHWARZ / AFP)

"Alessandro D'Angelo tidak pernah memperbolehkan spanduk tersebut masuk ke stadion pada Februari 2018," kata Agnelli dalam konferensi pers pada Kamis (25/10/2018).

"Alessandro D'Agnelo tidak memberi bantuan terhadap spanduk yang menyerang tragedi Superga. Saya memanggil mereka beberapa jam setelah insiden dan saya kembali melakukannya hari ini.

"Bukan hanya saya yang mengatakannya, hal itu sudah dibuktikan oleh keputusan dari Pengadilan Banding Federal. Pembuat spanduk tersebut sudah diadili dan mengakui kesalahannya.

"Penegasan lainnya adalah salah dan tidak berdasar, dan ini adalah saatnya bagi semua orang yang memberi penilaian untuk mempertimbangkan keputusan pengadilan dan fakta-faktanya," tandas Agnelli.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P