Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setahun Edy Rahmayadi Menjabat Ketua PSSI, Inilah 5 Catatan Karut Marutnya Liga 1 Versi Pentolan Bobotoh

By Bagas Reza Murti - Jumat, 10 November 2017 | 21:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, nonton bareng dan melepas Timnas Indonesia U-16, yang mengikuti kualifikasi piala AFC U-16, 2017 di Thailand. Rabu (13/9/2017) di Stadion Atang Sutresna, Cijantung, Jakarta. (PSSI)

"Kita masih ingat. Ada dua pemain yang terlibat, Michael Essien dan Charlton Cole, para pemain yang tidak memiliki Kitas (Kartu Ijin Tinggal Terbatas), namun tetap bisa bermain di Liga 1," ujarnya.

4. Kepemilikan Ganda dalam Satu Kasta Kompetisi


Direktur anyar Persija, Gede Widiade (tengah) bersama pelatih Stefano Cugura (kiri), Presiden klub Ferry Paulus (dua dari kanan), kiper Andritany Ardhiyasa (kanan), dan Bambang Pamungkas pada jumpa pers di Mall Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017). (SEGAF ABDULLAH/JUARA.NET)

Menurut Eko, FIFA melarang seseorang memiliki dua klub atau lebih dalam level kompetisi yang sama.

Bukti kepemilikan dalam klub adalah saham mayoritas karena klub adalah berbentuk Perseroan Terbatas (PT).

"Saya juga tidak tahu, Ini yang banyak diomongin pak GW (Gedhe Widiade)apakah punya saham mayoritas di dua klub, tapi yang jelas dia punya jabatan tinggi di Bhayangkara FC dan Persija," ucapnya.

5. Adanya Rangkap Jabatan

Eko mengungkapkan bahwa Sepak bola selalu menjadi alat untuk kepentingan politik seseorang.

Setelah era profesional, harusnya tak ada lagi orang yang menyangkutpautkan urusan sepak bola dengan politik.

Namun yang terjadi saat ini, Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi telah terdaftar sebagai calon Gubernur Sumatra Utara pada Pilkada mendatang.

"Susah. Karena ketua umumnya saja ternyata mencalonkan diri untuk Pilkada Sumatra Utara," ujarnya.

Berikut video lengkap Eko Maung yang disiarkan langsung oleh akun Facebook Bobotoh ID beberapa jam yang lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P