Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepada Media Brasil, Pemain Asing Persija Beri Kesaksian soal Aksi Kekerasan di Sepak Bola Indonesia

By Adif Setiyoko - Rabu, 26 September 2018 | 17:48 WIB
Tersangka Pengeroyokan Haringga Sirla

Pemuda berusia 23 tahun ini mengalami nasib nahas setelah terkena sweeping dan ketahuan bahwa ia adalah salah satu pendukung Macan Kemayoran.

Gerbang Biru area Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018), menjadi saksi bisu di mana Haringga Sirla dianiaya oleh puluhan orang yang menggunakan atribut pendukung Persib.

Setelah kejadian, video pengeroyokan tersebut tersebar luas di dunia maya. Tak hanya bogem mentah, pemuda asal Cengkareng, Jawa Barat, ini juga dipukuli menggunakan balok kayu, helm hingga batu.

(Baca Juga: Skenario Piala Asia U-16 2018 - Pelatih Timnas Vietnam Khawatir Indonesia dan India Bermain Mata)

Tak pelak, insiden ini menjadi sorotan berbagai media luar negeri. Bahkan, Globo Esporte, sebuah media olah raga asal Brasil, tak ketinggalan untuk menyoroti peristiwa ini.

Globo Esporte pun meminta kesaksian salah satu pemain asal Negeri Samba yang saat ini tengah membela Persija Jakarta, yakni Renan Silva.


Renan Silva menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (3/8/2018).(Media Persija Jakarta)

Kepada Globo Esporte, Renan Silva mencoba menggambarkan suasana panas yang terjadi saat ia untuk pertama kali merasakan atmosfer rivalitas yang begitu terasa di antara Maung Bandung dan Macan Kemayoran.

Pengalaman pertama Renan dimulai saat ia harus menunggangi kendaraan lapis baja ketika berangkat menuju venue pertandingan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Gelora Bandung Lautan Api __ #PRSBvPSJA #GoJekLiga1 #Liga1KitaSatu

A post shared by Go-Jek Liga 1 (@liga1match) on

Penggunaan kendaraan lapis baja di pertandingan sepak bola Indonesia bukan menjadi hal yang baru. Hal ini merupakan upaya untuk menghindari ancaman dari suporter lawan.