Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alexander Buttner dibeli dari Vitesse Arnhem bersamaan dengan Van Persie.
Dipersiapkan sebagai suksesor Patrice Evra, Buttner gagal memenuhi ekspektasi itu.
Usai dari Manchester United, pemain asal Belanda itu sempat membela Dynamo Moskva, Anderlecht, dan berseragam Vitesse sejak awal 2017.
2. Angelo Henriquez
Angelo Henriquez berhasil menarik minat Manchester United untuk membelinya meski baru dipromosikan ke tim utama Universidad de Chile pada 2012.
Kala itu Henriquez yang masih berusia 18 tahun dibeli dengan biaya 5 juta pound.
Gagal menembus skuat utama Setan Merah, striker asal Cile itu dilepas pada 2014 secara permanen dan kini kembali membela Universidad de Chile.
Wilfried Zaha dibeli dari Crystal Palace pada 2013 guna melanjutkan tradisi Manchester United yang memiliki winger kanan yang hebat, seperti David Beckham dan Cristiano Ronaldo.
Alih-alih sukses, Zaha gagal bersinar dan kembali ke Crystal Palace pada 2015.
Zaha kembali berhasil menemukan pemainan terbaiknya bersama Palace di bawah asuhan Roy Hodgson.
(Baca Juga: Berita Real Madrid - Masalah Transfer Robinho hingga Rafael Nadal Jadi Presiden Klub)