Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David Jacobs, Petenis Meja Difabel yang Tak Kenal Lelah Mengejar Prestasi

By Delia Mustikasari - Senin, 4 Desember 2017 | 11:54 WIB
Petenis meja Indonesia, David Jacobs, saat menghadiri acara Anugerah Olahraga Indonesia BOLA di Hotel Santika, Jakarta, Jumat 3 Maret 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

(Baca Juga: Kevin Sanjaya Bermain Pistol, Netizen: Tembak Aku, Mas!)

Dia tampil pada turnamen-turnamen di Eropa untuk menambah poin ke Paralimpipade.

Pada Maret 2012 di Italia, dia menjuarai nomor tunggal dan ganda (berpasangan dengan Komet Akbar).

Selanjutnya, pada Mei 2012 David Jacobs menjuarai nomor tunggal di Slovakia serta meraih peringkat ketiga di nomor ganda.

Prestasi ini membawanya ke peringkat ketiga para tenis meja dunia dan berada di daftar pemain unggulan.

(Baca Juga: Tolak Tawaran PSMS Medan, Ferdinand Sinaga Memilih Setia)

David mencetak sejarah ketika menjadi petenis meja difabel Indonesia pertama yang mampu meraih medali pada Paralimpiade London, Inggris, 2012.

David kembali membukukan sejarah tatkala didaulat sebagai pemain terbaik dunia.

Dalam malam penganugerahan bertajuk ITTF Star Awards 2015 ITTF Star Awads 2015 yang digelar di Patio de Gala, Lisbon, Portugal pada 9 Desember 2015, David menjuarai kategori Male Para Table Tennis Star of the year atau Bintang Tenis Meja Terbaik Difabel Putra.


Petenis meja difabel Indonesia, David Jacobs, meraih trofi Bintang Tenis Meja Terbaik Difabel Putra dalam ITTF Star Awards yang digelar di Patio de Gala, Lisbon, Portugal, Rabu (9/12/2015). (DOK. DAVID JACOBS)


Dia mendapat gelar tersebut setelah menjadi juara Asia 2015 nomor tunggal putra kelas 10, peraih medali perak Asia nomor tim putra kelas 10, dan juara Thailand Terbuka nomor tunggal putra kelas 10.