Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Memutuskan Melatih Valencia adalah Kesalahan Bodoh Gary Neville

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 31 Januari 2019 | 08:08 WIB
Legenda Manchester United, Gary Neville, menyaksikan pertandingan antara PS TNI dan Semen Padang. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Gary Neville, mengakui bahwa melatih Valencia adalah pengalaman buruk dalam kariernya.

Gary Neville mengumumkan pensiun bermain pada 2 Februari 2011 setelah bersepak bola selama 20 tahun bareng Manchester United.

Namun, tak pernah terbersit niat besar dalam diri Gary Neville untuk meneruskan karier sebagai pelatih.

"Saya menolak pekerjaan (di klub) Premier League dan Liga Championship karena saya mengatakan pada diri sendiri bahwa saya tak akan menjadi pelatih," kata Neville dikutip BolaSport.com dari Blank Podcast.

"Ketika saya menyelesaikan karier sebagai pemain, saya berujar pada diri sendiri bahwa saya akan mengikuti tiga jalur (karier), siaran berita, bisnis, dan pelatih.

Baca Juga : Penyesalan Terlambat Manchester United Usai Kehilangan 2 Poin

"Sebenarnya, saya tak pernah benar-benar mengejar karier kepelatihan karena Anda harus memikirkannya secara matang setiap hari.

"Namun, saya pikir saya akan mendapatkan seragam karena saya mencintai sepak bola," katanya menambahkan.

Tak lama bagi Gary Neville menemukan pekerjaan baru, karena setahun setelah pensiun ia langsung didapuk sebagai asisten pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, per 14 Mei 2012.