Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ternyata Gara-gara Negara Ini, Timnas Malaysia Gagal ke Piala Asia U-23 2020

By Beri Bagja - Kamis, 28 Maret 2019 | 06:30 WIB
Para pemain timnas U-23 Malaysia menghadap ke tribune penonton selesai laga kualifikasi Piala Asia U-23 2020 kontra China. (twitter.com/FAM_Malaysia)

Baca Juga : Daftar Negara yang Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2020

Hal inilah yang membuat pelatih Ong Kim Swee menyesali kegagalan timnas U-23 Malaysia menang dengan skor telak atas tim peringkat ketiga Grup J, Laos (1-0).

Padahal, jika mampu lebih banyak menyarangkan gol, itu akan mendongkrak selisih produktivitas mereka di antara para runner-up terbaik yang memang sangat tipis.

twitter.com/FAM_Malaysia
Pemain Malaysia merayakan gol mereka ke gawang China dalam partai kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

"Kami hanya boleh menyalahkan diri sendiri sebab kami tidak menjaringkan banyak gol ketika bertemu Laos dan terpaksa menerima kenyataan tersebut," ujar Ong Kim Swee dikutip BolaSport.com dari Utusan.

“Kalau dapat dua atau tiga gol saat melawan Laos, mungkin keadaan berbeda. Saya tidak boleh menyalahkan siapa pun, sebaliknya diri sendiri yang salah," kata dia lagi.

Klasemen tim runner-up terbaik di kualifikasi Piala Asia U-23 2020

Negara Main Menang Seri Kalah Memasukkan-kemasukan Selisih gol Poin
Australia 2 1 1 0 8-2 +6 4
Iran 2 1 1 0 3-1 +2 4
Suriah 2 1 1 0 3-1 +2 4
Arab Saudi 2 1 1 0 3-1 +2 4
Tajikistan 2 1 1 0 2-0 +2 4
Oman 2 1 1 0 4-3 +1 4
Malaysia 2 1 1 0 3-2 +1 4

Ket.:

  • Aturan penentuan peringkat didasarkan atas 1) Jumlah poin, 2) Selisih gol, 3) Jumlah gol memasukkan, 4) Poin kedisiplinan, 5) Undian.
  • Australia, Iran, Suriah, Arab Saudi lolos sebagai 4 tim runner-up terbaik.
  • Rapor tidak menghitung hasil duel kontra tim peringkat terbawah di grup.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P