Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ekspektasi tinggi juga ditanggung Marcus/Kevin karena posisi mereka sebagai ganda putra nomor satu dunia dalam empat tahun terakhir.
Status Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra sebagai unggulan pertama dan kedua membuat publik berharap banyak dari sektor ganda putra pada Olimpiade Tokyo 2020.
Ahsan sendiri berharap dia dan Hendra bisa menunjukkan performa dan strategi terbaik mereka pada perhelatan Olimpiade kali ini.
Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo 2020 - Sepekan di Kumamoto, Begini Kondisi Tim Bulu Tangkis Indonesia
"Seperti Hendra bilang, kami tidak bisa melepaskan tekanan yang ada pada kami [pada Olimpiade Rio 2016]," sambung Ahsan.
"Kami mencoba meningkatkan level kami. Persiapan kami komplet tetapi performa kami memengaruhi kepercayaan diri kami. Itu tidak stabil."
"Jadi sekarang kami memperkuat mental dan kekuatan fisik serta meningkatkan persiapan kami lebih tinggi lagi, untuk tampil sebaik mungkin," sambungnya.
Bulu tangkis pada Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung pada 24 Juli-2 Agustus mendatang di Musashino Forest Sports Plaza.
Baca Juga: Jadwal Pebulu Tangkis Indonesia pada Fase Grup Olimpiade Tokyo 2020