Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada akhir pekan lalu, tim pabrikan Yamaha sudah mengalami kerugian besar karena tak memiliki pembalap pengganti untuk Maverick Vinales.
Saat itu, Cal Crutchlow sudah lebih dulu diplot untuk menggantikan pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, yang mengalami cedera.
Tim satelit Yamaha ini nantinya akan mendapat tambahan amunisi dalam diri pembalap SRT di kelas Moto2, Jake Dixon, saat mengikuti seri balap di Sirkuit Silverstone.
Seperti Crutchlow, Dixon juga merupakan pembalap berkebangsaan Inggris.
Selain bakal memberi kesempatan debut kepada Dixon di hadapan publiknya sendiri, manajemen SRT juga akan menjadikan seri balap selanjutnya sebagai ajang evaluasi Dixon terkait opsi untuk membalap di kelas MotoGP pada tahun 2022.
Sejauh ini, tim Yamaha, baik pabrikan maupun satelit, tengah berada dalam situasi rumit setelah masing-masing pembalap mereka berpisah jalan dengan alasan berbeda.
Petronas Yamaha SRT dipastikan tak akan diperkuat pembalap senior Valentino Rossi setelah akhir musim ini.
Pembalap Italia berjuluk The Doctor tersebut memutuskan pensiun karena merasa sudah tidak lagi kompetitif.
Baca Juga: Fakta di Balik Georges St-Pierre Gagal Hadapi Oscar De La Hoya