Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Grup dengan Meksiko, Lionel Messi cs bakal Jalani Laga Berat di Piala Dunia 2022

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 2 April 2022 | 12:30 WIB
Bek Meksiko, Jose Antonio Castro berdebat dengan wasit Massimo Busaccathe di Piala Dunia 2006 saat Argentina menghadapi Meksiko, 24 Juni 2006 di Stadion Leipzig. (ODD ANDERSEN/AFP)

Itu tak lepas dari Tim Tango dan El Tri yang memiliki sejarah panjang dalam bentrokan keduanya di Piala Dunia.

Menurut Scaloni, Lionel Messi cs bakal menjalani laga yang sulit dan rumit saat bersua Meksiko.

Scaloni sendiri berharap pertandingan yang sulit saat menghadapi Meksiko sembari tidak meremehkan kekuatan lawan-lawan mereka di Grup C.

"Ini pertandingan yang sulit di Piala Dunia,” kata Scaloni kepada TYC Sports, dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Kami menderita melawan mereka pada Piala Dunia 2006, saat itu saya masih menjadi seorang pemain."

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-30 - Upaya Bangkit Real Madrid, Duel Sengit Barcelona Vs Sevilla

"Mereka bermain bagus dan kami menang di babak perpanjangan waktu."

"Itu adalah pertandingan yang rumit, dan Meksiko memiliki tradisi pergi ke Piala Dunia dan menjadi lawan yang rumit."

"Ini adalah grup dengan tim-tim tangguh."

"Meksiko adalah lawan yang tangguh dan kami tahu itu. Polandia mengalahkan Swedia dan Arab Saudi lolos dengan mengesankan."