Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kans Jose Mourinho Jadi Pelatih Ketiga yang Mendapat Tiga Trofi Utama di Kompetisi Eropa

By Sasongko - Jumat, 15 April 2022 | 08:20 WIB
Reaksi Jose Mourinho dalam partai UEFA Conference League antara Bodo/Glimt vs AS Roma di Aspmyra Stadion, Bodo (7/4/2022). (MATS TORBERGSEN/AFP)

Trofi Winners Cup didapatkan pada 1983-1984 dan disempurnakan dengan trofi European Cup pada musim 1984-1985.

Sejak pertama kali menjadi pelatih utama pada tahun 2000, Jose Mourinho sudah meraih empat trofi di kompetisi antar klub utama Eropa.

MAURICE VAN STEEN/ANP/AFP
Jose Mourinho berbicara dengan Sergio Oliveira usai sang gelandang dikartu merah wasit dalam partai Vitesse Arnhem vs AS Roma di UEFA Conference League di Gelredome, 10 Maret 2022.

Sebagai catatan, Jose Mourinho sudah tidak mengecap atmosfer kompetisi Piala Winners saat jadi pelatih utama.

Rinciannya dia meraih dua trofi UEFA Champions League bersama FC Porto dan Inter Milan, serta dua trofi UEFA Europa League saat menangani FC Porto dan Manchester United.

Baca Juga: Barcelona Dapat 9 Menit Tambahan, Penalti, dan Kartu Merah Lawan, Xavi Tetap Rasakan Eliminasi Ke-4

Tentu untuk mencapai predikat tersebut, Jose Mourinho harus melewati perwakilan Premier League yaitu Leicester City di babak semifinal UECL.

Sementara jika menang atas Leicester City, AS Roma bakal ditunggu pemenang antara Olympique Marseille dan Feyenoord Rotterdam di partai puncak.

Patut dinantikan torehan yang bakal dicapai dari Jose Mourinho di sisa kompetisi kali ini mengingat pasukannya masih harus melewati hadangan Leicester City di semifinal UECL.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P