Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Heriau/Lambert yang berupaya memperkecil ketertinggalan sempat berhasil membalas tiga angka menjadi 3-6.
Akan tetapi Febriana/Amalia kembali menjauh dengan keunggulan enam poin, 9-3.
Interval gim kesatu tetap milik Febriana/Amalia dengan skor 11-6.
Selepas jeda, Febriana/Amalia makin percaya diri dan mampu mendominasi jalannya pertandingan. Mereka tak memberi kesempatan pasangan Prancis untuk berkembang.
Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Saingi Kekuatan Ganda Putra Indonesia, Malaysia Pede Akhiri Puasa Gelar
Mereka bahkan berhasil menjauhkan jarak keunggulan menjadi tujuh poin, 16-9.
Ganda putri Indonesia akhirnya memenangkan gim pertama usai Febriana sukses menyodorkan bola di depan net. Febriana/Amalia menang 21-13.
Pada gim kedua, Heriau/Lambert tampil lebih berani dan agresif untuk menghadapi Febriana/Amalia. Mereka berhasil unggul hingga kedudukan 7-3.
Tertinggal empat angka ternyata bukan masalah bagi srikandi Indonesia, Febriana/Amalia berhasil menyamakan kedudukan saat skor 8-8.
Pertandingan berjalan ketat hingga jelang interval gim kedua. Heriau/Lambert terus menekan Febriana/Amalia yang juga bertahan dengan cukup baik.