Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Uber Cup 2022 - Febriana/Amalia Tambah Keunggulan Indonesia

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 8 Mei 2022 | 11:21 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma, saat menghadapi Vimala Heriau/Margot Lambert pada partai kedua Indonesia vs Prancis di babak penyisihan Grup A Uber Cup 2022 yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 8 Mei 2022. (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

Namun Febriana/Amalia harus tertinggal satu poin pada interval usai Lambert memanfaatkan bola tanggung yang dikembalikan pemain Indonesia.

Baca Juga: Jadwal Thomas-Uber Cup 2022 - Tim Putra dan Putri Indonesia Tanding

Setelah istirahat, Heriau/Lambert terus memberikan tekanan bertubi-tubi lewat kombinasi smes yang lama-lama membuat Febriana/Amalia juga kewalahan.

Febriana/Amalia masih tertinggal pada pertengahan gim kedua dengan skor 14-17.

Tertinggal tiga angka, Febriana/Amalia lagi-lagi berhasil menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Bahkan Febriana/Amalia sempat berbalik unggul menjadi 18-17, sebelum Heriau/Lambert kembali menyamakan kedudukan hingga memaksa set poin.

Febriana/Amalia kembali mendapatkan kesempatan untuk memenangkan laga usai match poin 25-24. Namun kesempatan itu gagal dimanfaatkan hingga set poin terus berlanjut.

Usai unggul berkali-kali saat set poin, pasangan Indonesia akhirnya berhasil memenangkan laga.

Smes keras Amalia tak mampu dikembalikan sempurna oleh lawan hingga bola melebar jauh. Febriana/Amalia bungkus gim kedua dengan skor 27-25.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - 'Paduka' Belum Kembali, Momota Harapkan Andil Rekan Setim

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P