Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH PIALA DUNIA - Ketika Tiki-Taka Membius Jutaan Pasang Mata dan Bawa Spanyol Jadi Kampiun Piala Dunia 2010

By Khasan Rochmad - Jumat, 29 Juli 2022 | 09:30 WIB
Momen perayaan timnas Spanyol saat menjuarai Piala Dunia 2010 usai mengalahkan timnas Belanda di partai puncak. (TWITTER.COM/FIFAWORLDCUP)

Ujian datang kala Spanyol bersua Belanda di partai puncak. Permainan pragmatis nan keras milik De Oranje membuat La Roja buntu hingga laga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Salah satu momen ikonik tercipta dalam laga ini ketika gelandang bertahan Belanda, Nigel de Jong, melakukan tendangan kung fu yang mengarah ke dada Xabi Alonso.

Beruntung bagi De Jong sebab perlakuannya tersebut tak membuatnya diusir dari lapangan dan hanya mendapatkan hukuman kartu kuning dari wasit Howard Webb.

Momen penentuan datang pada menit ke-116 kala Andres Iniesta mampu memecah kebuntuan dengan mencetak gol kemenangan bagi Spanyol.

Menerima umpan dari Cesc Fabregas, Iniesta yang lolos dari jebakan offside berhasil melepaskan tendangan kaki kanan keras yang berhasil merobek jala gawang Belanda yang dijaga Maarten Stekelenburg.

Baca Juga: Liverpool Vs Man City di Community Shield, Pembuka Tirai Paling Sempurna buat Liga Inggris 2022-2023

Trofi emas Piala Dunia akhirnya menjadi salah satu hasil terbaik yang pernah dicapai oleh timnas Spanyol.

Generasi ini disebut juga sebagai generasi emas Spanyol. Tak berlebihan label tersebut disematkan, sebab setelahnya La Roja mampu kembali menunjukkan kedigdayaannya.

Spanyol berhasil mempertahankan gelar juara Eropa dengan menghancurkan timnas Italia empat gol tanpa balas di laga final untuk merengkuh titel juara EURO 2012.

Hat-trick gelar yang diraih Spanyol ini meliputi EURO 2008, Piala Dunia 2010, dan EURO 2012.

Hingga saat ini, skuad asuhan Vicente del Bosque masih menjadi yang terbaik dan belum bisa disamai prestasinya oleh timnas Spanyol saat ini. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P