Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Open 2023 - Anthony Buntu Hadapi Keuletan Pemain Jepang

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 13 Januari 2023 | 15:48 WIB
Aksi tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting saat bersua wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus pada babak pertama Malaysia Open 2023, Selasa (10/1/2022) (PBSI.ID)

Anthony akhirnya mampu menyamakan kedudukan setelah serangannya gagal dikembalikan Tsuneyama yang hanya menyangkut di net. Pemain asal Cimahi itu berbalik unggul lewat smes menyilang yang tajam menyusur tanah, Anthony unggul 9-8.

Keunggulan tetap dijaga Anthony hingga memasuki interval gim kedua dengan skor 11-9.

Setelah istirahat sebentar, Anthony yang sempat memimpin 13-10 justru berbalik tertinggal menjadi 13-14. Tsuneyama tampil begitu ulet dan selalu mampu menghalau serangan-serangan dari Anthony.

Anthony bahkan semakin kesulitan setelah harus tertinggal enam angka dengan skor 13-19.

Anthony sempat menambah satu angka, namun Tsuneyama berhasil mengamankan match point dengan keunggulan 20-14.

Pemain berusia 26 tahun itu masih menjaga asa dengan menambah dua angka beruntun untuk mengubah skor menjadi 16-20.

Sayangnya permainan saling serang dimenangkan Tsuneyama yang diakhiri smes kerasnya.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Pelatih Lawan adalah Mantan Pelatihku, Saat Nova Punya Andil atas Kekalahan Rehan/Lisa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P