Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Swiss Open 2023 - Jinakkan Lanny/Ribka, Ana/Tiwi Jadi Wakil Indonesia Pertama di Babak Ke-2

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 22 Maret 2023 | 00:25 WIB
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi saat tampil pada babak pertama French Open 2022, Selasa (25/10/2022) (PBSI)

Sayangnya, sejumlah upaya mematikan lawan malah menjadi senjata makan tuan bagi kampiun Malang Indonesia International Challenge 2022.

Ana/Tiwi membuat skor sama pada 13-13. Meski demikian, runner-up Kejuaraan Dunia Junior 2019 ini masih kesulitan dalam mengatasi permainan rekan senegara.

Skor seimbang terjadi dua kali lagi hingga tiga poin beruntun Lanny/Ribka mengubah skor dari 15-15 menjadi 18-15.

Laju poin Lanny/Ribka berlanjut hingga game point 20-15.

Lanny/Ribka hampir terkejar saat sebuah kesalahan sendiri mengawali kebangkitan Ana/Tiwi yang mencetak empat angka beruntun.

Beruntung, saat keunggulan mereka tersisa satu angka, pengembalian servis dari Lanny ke area kosong membawanya dan Ribka merebut gim pembuka.

PBSI
Ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari saat tampil memperkuat Indonesia melawan Bahrain di babak ketiga penyisihan Grup C Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023, di Dubai Exhibition Centre, Uni Emirat Arab, Rabu (15/2/2023).

Ana/Tiwi bermain lebih agresif pada gim kedua. Mereka mampu unggul cepat 4-1 pada menit-menit awal gim.

Lanny/Ribka secara perlahan mengejar. Pasangan yang baru debut pada akhir tahun lalu ini menyamakan kedudukan pada 10-10.

Lanny/Ribka membalikkan keadaan pada 11-10. Akan tetapi, situasi ini tidak bertahan lama.