Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil SEA Games 2023 - Sempat Dibuat Kesulitan Hadapi Laos, Juara Bertahan Vietnam Berhasil Menang di Laga Perdana

By Wila Wildayanti - Minggu, 30 April 2023 | 20:56 WIB
Timnas U-22 Vietnam berhasil menaklukan Laos U-22 dengan skor 2-0 dalam laga Grup A SEA Games 2023, di Stadion Visakha Stadium, Phnom Penh, Minggu (30/4/2023). (Twitter/@SEA_Sports_News)

Akan tetapi, hingga memasuki menit ke-10 Laos masih kesulitan mengobrak-abrik pertahanan Vietnam.

Justru memasuki menit ke-12, Vietnam mencoba memberi ancaman kembali ke gawang Laos.

Namun, rapatnya pertahanan Laos membuat tendangan spekulatif dari Thanh Nhang masih mengenai pemain dari tim berjulukan Thimsad.

Memasuki menit ke-15, Vietnam mulai menunjukkan bahwa mereka mampu menguasai permainan.

Bahkan secara bertubi-tubi mereka telah memberi ancaman ke gawang Laos dan terus menguasai jalannya pertandingan.

Meski begitu, pemain Laos pun tak bersantai.

Tim asuhan Hans Michael terus berusaha keras merebut bola dari kaki para pemain Vietnam.

Namun, hal itu tak mudah bagi mereka untuk merebut bola karena setelah bisa menguasai si kulit bundar.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2023 - Bekuk Singapura, Timnas U-22 Thailand Pimpin Klasemen Grup B 

Pemain The Golden Star pun mempersulit para pemain Laos, sehingga peluang bagus yang didapatkan Laos pada menit ke-21 pun tak bisa dimanfaatkan dengan baik.