Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil SEA Games 2023 - Sempat Dibuat Kesulitan Hadapi Laos, Juara Bertahan Vietnam Berhasil Menang di Laga Perdana

By Wila Wildayanti - Minggu, 30 April 2023 | 20:56 WIB
Timnas U-22 Vietnam berhasil menaklukan Laos U-22 dengan skor 2-0 dalam laga Grup A SEA Games 2023, di Stadion Visakha Stadium, Phnom Penh, Minggu (30/4/2023). (Twitter/@SEA_Sports_News)

Ancaman bagus yang diberikan terjadi pada menit ke-75, sehingga membuat kemelut di depan gawang Vietnam.

Bahkan tendangan Anousone berhasil membuat Van Chuan Quan tegang karena bola sempat mengenai mistar gawang.

Tetapi, sayangnya posisi pemain Laos itu sudah berada di posisi offside.

Jual beli serangan terus dilakukan hingga memasuki menit ke-80, tetapi tak juga ada perubahan skor yang terjadi.

Hingga tambahan lima menit diberikan Laos masih cukup kesulitan.

Justu lagi-lagi Vietnam mencetak gol lewat gol yang dicetak Quoc Vietn Nguyen pada menit ke-90 seusai menerima umpan dari Van Khang Khuat.

Dengan ini, Vietnam sukses meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas Laos.

Vietnam U-22 vs Laos U-22 2-0 (Van Tung Nguyen 2' dan Quoc Viet Nguyen 90')

Vietnam U-22 (4-4-2): 1-Van Chuan Quan; 2-Tuan Tai Phan, 3-Duy Cuong Luong, 6-Tien Long Vu, 7-Van Do Le (Van Khang Khuat 61'); 9-Van Tung Nguyen (10-Xuan Tien Dinh 77'), 11-Thanh Nhang Nguyen (Quoc Viet Nguyen 61'), 12-Thai SOng Nguyen, 13-Van Cuong Ho; 17-Minh Trong Vo, 18-Duc Phu Nguyen

Pelatih: Philippe Bernard

Laos U-22 (4-3-3): 12-Thilavong; 2-Sangvilay, 4-Siphongphan, 5-Somsanid, 6-Khounthoumphone (11-Soukohanchan Leuanthaka 63'); 8-Roman Angot (17-Thanongxay Ramangkoun 78'), 10-Chony Wenpaserth, 13-Sayanath (3-Phonsak Seesavath 46'); 15-Thongkhamsavat (Anousone Xaypanya 63'), 18-Klein Theo, 19-Chanthalansy

Pelatih: Hans Michael

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P