Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pria asal Spanyol tersebut terang-terangan mengakui timnya belum bisa memberikan motor seperti harapan Marquez.
Meski demikian, Puig menegaskan bahwa pabrikan asal Tokyo, Jepang ini belum menyerah dalam mencari solusi.
"Kami belum bisa membawa motor ini ke level yang diinginkan, artinya pembalap tidak bisa memberikan hasil yang diharapkan," ucap Puig.
Baca Juga: Karena Faktor Pembeda, Casey Stoner Puji Gaya Balap Murid Valentino Rossi, Bezzecchi
"Kami mencoba, tetapi kenyataannya adalah kami tidak berada di tempat yang seharusnya."
"Kita harus menggali lebih dalam untuk memahami apa masalahnya dan apa solusinya," imbuhnya, seperti dilansir dari Motosan.
Untuk Marquez sendiri, Puig juga tak menampik bahwa andalannya itu tidak berada dalam kondisi terbaiknya.
Hal tersebut terlihat dari penampilan pembalap berusia 30 tahun itu tampil pada GP Jerman.
Marquez tidak bisa berbuat banyak di lintasan Sachsenring yang notabene salah satu lintasan favoritnya selama ini.