Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Arema FC Jadi Laga Terakhir Main di GBT, PSSI Beri Solusi ke Persebaya yang Kena Dampak Piala Dunia U-17

By Wila Wildayanti - Selasa, 19 September 2023 | 19:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kanan) dan ditemani wakilnya bernama Ratu Risha (tengah) sedang memberikan keterangan kepada awak media terkait kesiapan Piala Dunia U-17 2023 di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (19/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Josep Gombau Angkat Bicara Soal Tekanan Suporter Persebaya Jelang Derbi Jatim

PSSI memberikan solusi agar adanya penjadwalan ulang ataupun bertekar jadwal dengan tim lawan.

Namun, terkait ini PSSI mengatakan harus ada kesepatakan bersama antara klub apabila harus bertukar kandang terlebih dahulu.

Selain itu, apabila tim asal Kota Pahlawan itu ingin tetap main di kandang.

PSSI menyarankan agar Persebaya mencari stadion lain untuk pertandingan kandang apabila ingin tetap berlangsung sesuai jadwal kompetisi.

Sebab selama persiapan Piala Dunia U-17 2023 ini sebenarnya Persebaya masih memiliki dua pertandingan di kandang.

Baca Juga: PSSI Bertemu Polri Bahas Pengamanan untuk Piala Dunia U-17 2023

Laga tersebut yakni melawan Persebaya pada 7 Oktober 2023 dan kedua yakni mejamu Bali United tepat pada 20 Oktober mendatang.

“Dari Persebaya juga mengamini mereka akan diskusi dengan Liga apakah itu akan resecudiling jadwal semuanya jadi jadwal tandang atau tetap jadwal kandang tapi memakai lapangan yang berbeda,” kata Erick Thohir.

“Dan ini juga bagian bagaimana kita mendorong, dari pada animo masyarakat yang ada di Surabaya untuk bisa mendukung full dari pada keberadaan Tim Nasional,” tuturnya.

“Nah konteks itu yang kita dorong, kita mau pastikan bahwa terjadi sinkronisasi antara PSSI, Liga, Kepolisian ataupun dari pihak pertandingan yang akan terjadi di Surabaya itu,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P