Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Piala Dunia U-17 2023 justru diharapkan bisa menjadi awal yang bagus untuk sepak bola Indonesia.
Pelatih asal Jerman ini mengatakan bahwa sepak bola di sebuah negara bisa berkembang baik dengan semua dimulai dari pemain muda.
Baca Juga: Daftar Penghargaan Piala Dunia U-17 2023 - Jerman Juara, Kiper Prancis Raih Obat Pelipur Lara
Oleh karena itu, momen ini jadi kesempatan bagus untuk Indonesia mengembangkan sepak bola dengan baik.
Pasalnya, semua itu berawal dari pembinaan di usia muda.
“Semuanya berawal dari pemain muda, kemampuan atletis, fisik, mentalitasnya, hal itu harus diutamakan,” ujar Thomas Doll saat menjawab pertanyaan BolaSport.com di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (2/12/2023).
Lebih lanjut, pelatih berusia 57 tahun itu mengatakan bahwa sebenarnya dia memang lebih banyak fokus ke Persija.
Akan tetapi, dia juga melihat perkembangan tim lain yang menjadi lawan Persija karena banyak pemain muda yang terus menunjukkan perkembangan bagus.
Mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut mengatakan bahwa perkembangan sepak bola itu semua berawal dari klub.
Apalagi untuk pemain muda, memang harus dibina dengan baik sehingga ke depannya mereka bisa menjadi pemain yang hebat.