Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kofederasi Sepak Bola Asia (AFC) mengutuk keras jurnalis yang melakukan serangan kepada pelatih timnas Irak Jesus Casas seusai kalah dari Yordania 2-3 dalam babak 16 besar Piala Asia 2023.
Irak dipastikan tersingkir dari Piala Asia 2023, setelah takluk dari Yordania dalam laga yang berlangsung di Stadion International Khalifa, Doha, Senin (29/1/2024).
Kekalahan ini membuat timnas Irak tersingkir, padahal dalam laga ini sebenarnya berlangsung cukup seru.
Pasalnya, Irak yang sempat tertinggal berhasil mengejar keunggulan, tetapi akhirnya Yordania mampu membobol gawang Irak.
Untuk itu, tim yang mengalahkan Jepang dan timnas Indonesia dipenyisihan grup tersebut dipastikan langsung tersingkir dari Piala Asia 2023.
Tersingkirnya Irak ini ternyata membuat beberapa pihak kecewa, termasuk jurnalis Irak yang tengah meliput konferensi pers.
Dalam konferensi pers seusai pertandingan, pelatih Irak Jesus Casas hampir diserang wartawan lokal.
Namun beruntungnya petugas keamanan dengan sigap langsung mencegah dan mengamankan jurnalis Irak tersebut.
Kejadian ini pun membuat AFC langsung bertindak tegas terharap sikap yang ditunjukkan jurnalis Irak tersebut.