Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AFC Beri Hukuman Berat Jurnalis yang Serang Pelatih Irak Usai Kalah dari Yordania

By Wila Wildayanti - Rabu, 31 Januari 2024 | 18:15 WIB
Pelatih Irak, Jesus Casas saat menghadiri konferensi pers , Rabu (15/11/2023). (TWITTER.COM/IRAQFOOTBALLPOD)

Lebih lanjut, AFC mengatakan bahwa mereka memang langsung menindak tegas.

Pasalnya, mereka pun memiliki aturan yang juga harus dipatuhi semua pihak agar tidak menimbulkan resiko apalagi terkait keselamatan orang lain.

Dengan adanya reaksi tegas dari AFC ini tentu saja diharapkan semua pihak memahami bahwa mereka tak main-main dalam memberi hukuman.

Bahkan AFC menjelaskan hal seperti ini memang tak bisa ditoleransi menurutnya.

Baca Juga: Kalahkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Ogah Jagokan Australia, Irak, dan Jepang Jadi Juara Piala Asia 2023

"Ketika dihadapkan dengan perilaku mengganggu yang menimbulkan risiko terhadap keselamatan orang-orang di acara kami, AFC akan bertindak cepat untuk melindungi para pemangku kepentingan serta reputasi dan kesucian turnamen kami," tutur AFC.

"Kami yakin bahwa tanggapan kami pada kesempatan ini akan memberikan efek jera dengan mengirimkan pesan yang jelas bahwa perilaku seperti itu tidak akan ditoleransi."

"Secara terpisah, meskipun AFC tidak mengomentari kinerja wasit individu, kami mengutuk keras segala bentuk ancaman, pelecehan, atau pengungkapan informasi pribadi yang menargetkan wasit, pemain, ofisial, dan seluruh pemangku kepentingan kami.

"Perilaku seperti itu bertentangan dengan semangat fair play dan rasa hormat yang kami promosikan dalam komunitas sepak bola Asia."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P