Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Lawan Vietnam, PSSI Berharap Sumpah WNI Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Maarten Paes Sesuai Jadwal

By Wila Wildayanti - Kamis, 7 Maret 2024 | 14:48 WIB
Wakil Ketua PSSI, Zainudin Amali, saat ditemui awak media di Komisi X DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (7/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Soroti Thom Haye hingga Shayne Pattynama, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Alami Kesulitan Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Kita harus dapat poin dengan Vietnam ini karena setelah ini kita mainnya di Hanoi," tegas Amali.

Saat ditanya apabila gagal menjalani sumpah pada 12 Maret 2024, apa yang akan dilakukan PSSI.

Amali menekankan bahwa pihaknya meminta agar sumpah ketiga pemain ini dipercepat.

"Iya, kan itu 13 (Maret) pendaftaran, kita minta untuk dipercepat sehingga keburu untuk didaftarkan paspornya di lawan Vietnam," tuturnya.

"Iya kami berharap begitu (bisa main lawan Vietnam)," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P