Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hati Nurani Sempat Tak Terima, Satu Penderitaan Menyakitkan Bersama Valentino Rossi yang Dirasakan Orang Kepercayaan The Doctor

By Nestri Y - Senin, 24 Juni 2024 | 16:00 WIB
Valentino Rossi dan Alessio Salucci. ( DOK. YAMAHA )

"Karena saya terus-menerus mencari Vale di monitor (saat balapan). Kami tidak menjalani balapan bersamanya, tidak bersama-sama dalam camper car, sesuatu yang telah kami lakukan selama 25 tahun, itu adalah perubahan besar yang saya derita," tandasnya.

Rossi pensiun pada akhir musim 2021 dan tak lagi membalap di kelas MotoGP pada musim 2022. Tahun itu juga menjadi tahun kedua tim milik Rossi bersaing di kelas MotoGP.

Sejak itu, Salucci mulai disibukkan dengan aktivitas VR46 di kelas premier.

"Tetapi di sisi lain, (saya menderita) juga karena memang saya harus mulai bekerja," tutupnya seraya bercanda, menyusul tugasnya menjadi Direktur tim VR46 yang saat itu diperkuat Luca Marini dan Marco Bezzecchi.

Mesli Rossi telah pensiun dari MotoGP, kini Salucci masih dapat kembali bekerja sama dengan The Doctor menyusul sang juara dunia sembilan kali itu terkadang mampir ke paddock tim VR46.

Rossi juga terpantau masih sering meninjau para murid-muridnya jebolan VR46 Academy dari tim lain, terutama Francesco Bagnaia yang sudah jadi juara dunia dua kali beruntun bersama Ducati.

Baca Juga: Efek Domino Plot Twist Marc Marquez, Nasib Fermin Aldeguer Masih Belum Jelas walau Sudah Dipagari Ducati

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P