Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya menghormati strategi Ducati, tetapi mereka benar-benar membantu pabrikan lain di sisi lain, itu pasti," kata El Capitan, dilansir dari Speedweek.com.
"KTM akan menjadi sangat kuat, Aprilia juga begitu, kedua pabrikan akan memiliki pembalap-pembalap yang sangat termotivasi."
"Selain itu, sepertinya Ducati akan kehilangan dua motor, jadi kejuaraannya akan menjadi lebih seimbang," imbuh pembalap yang akan pensiun akhir musim ini.
Aprilia sendiri mendapatkan line-up yang baru dengan kombo Jorge Martin dan Marco Bezzecchi, pembalap peringkat 2 dan 3 pada kejuaraan musim lalu.
Bezzecchi menggantikan Maverick Vinales yang memilih untuk merapat ke Tech3 bersama dengan Bastianini.
Keyakinan besar ditunjukkan Espargaro terhadap Martin yang sudah dianggap sebagai keluarga sendiri olehnya.
"Siapa pembalap lebih baik yang bisa ditemukan Aprilia? Dia (Martin) memimpin kejuaraan dan marah dengan perlakukan dari pabrikannya sekarang."
"Dia sangat haus akan kemenangan dengan pabrikan yang baru, dia sosok yang muda dan baik. Dan dia belajar dari yang terbaik, seperti saya."
"Aprilia beruntung dan begitu juga Jorge sehingga keduanya menemukan satu sama lain."
Baca Juga: Bos Ducati Sendiri yang Bilang, Bikin Marquez Takut Tidak Cukup bagi Iannone untuk Kembali ke MotoGP