Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Football Institute Kritik Komdis PSSI: Banyak Denda dan Hukuman Absurd

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 9 Juli 2024 | 22:45 WIB
Suasana diskusi Football Institute terkait menguji kualitas kompetisi sepak bola Indonesia yang mengundang salah satunya Arya Sinulingga selaku Anggota Exco PSSI di Barito Mansion, Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (9/7/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Semen Padang Rekrut Gelandang Jebolan Manchester United

"Suporternya juga tidak aware klubnya kena denda," kata Erwin.

Founder Football Institute, Budi Setiawan, menyebut kinerja Komdis PSSI ini harus dievaluasi.

Apalagi, dalam jajaran kepengurusan federasi, mereka ibaratkan penegak keamanan di federasi, setara Polri di negara Indonesia.

"Ini jadi bagian evaluasi kompetisi musim lalu. Untuk Komdis, mereka itu ibaratkan Kapolri, Kepala BIN, dan Kepala Kejaksaan di PSSI."

"Ini bukan wajah Erick Thohir, ini wajah konsensus bersama Exco. Absurd ini," ujar Budi dalam sesi jumpa pers.

Budi juga mengungkapkan, Komdis PSSI sekarang ini berbeda dengan kepengurusan pada 2008 silam.

Baca Juga: Bursa Transfer - Tak Puas Hanya Zirkzee, Man United Siap Tambah 2 Striker Lagi

Ketika itu, Komdis kerap menggelar konferensi pers selepas sidang.

Sekarang, mereka tidak pernah lagi melakukan itu.