Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Padahal Sudah Diperingatkan Megawati dan Coach Chamnan, PBVSI Tarik Tim Putri Indonesia dari VTV Cup 2024

By Ardhianto Wahyu - Kamis, 15 Agustus 2024 | 10:40 WIB
Pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, pada laga kedua SEA V League 2024 kontra Vietnam di di Vinh Phuc Gymnasium, Vietnam, Sabtu (3/8/2024). (PBVSI)

Dengan mundur dari VTV Cup 2024, tim voli putri Indonesia lagi-lagi kehilangan kesempatan untuk merasakan atmosfer pertandingan internasional.

Meski hanya Vietnam yang menurunkan tim nasional, klub-klub kasta teratas dari berbagai negara mengikuti VTV Cup 2024 yang notabene turnamen undangan.

Delapan tim yang akan bertanding tersebar ke delapan negara asal yaitu Vietnam, Kazakhstan, Taiwan, Rusia, Jepang, Korea Selatan, dan Filipina.

Sebagaimana dilansir dari TheThao247.vn, Filipina mengambil kuota yang dilepas Indonesia.

Filipina diwakili National University Lady Bulldogs yang turut menaungi sejumlah pemain timnas mereka, termasuk opposite, Alyssa Solomon, yang menjadi momok Indonesia di SEA V League.

Tahun lalu, para Srikandi Tanah Air juga tidak berangkat ke dua kompetisi resmi yaitu Kejuaraan Voli Asia 2023 dan Asian Games Hangzhou 2022 meski punya kesempatan.

Padahal, potensi untuk unjuk gigi sudah ditunjukkan ketika menembus final AVC Challenge Cup 2023 dan hanya kalah tipis dari Vietnam di laga final.

Harapan akan lebih banyak kesempatan bertanding di ajang internasional juga pernah diutarakan pemain timnas voli putri, Megawati Hangestri Pertiwi.

Dalam wawancara dengan SPOTV pada Februari tahun lalu, pemain yang pernah tampil di Liga Voli Thailand hingga Korea itu mengharapkan perhatian lebih kepada timnas voli putri.

"Kalau pemerintahnya sendiri mengizinkan tim bola voli putri (mengikuti) banyak ajang di luar negeri mungkin kita bisa mengimbangi negara-negara yang lain," kata Megawati.